Terletak di et–west street, San Francisco-California – adalah Lombard Street – jalan paling berliku dan paling terkenal di Amerika Serikat. Keunikan Lombard Street terletak pada bentuknya yang memiliki 8 buah kelokan tajam, dengan bentuk kelokan yang benar-benar sama, dan menghubungkan Hyde dan Leavenworth Street. Sebenarnya, jalan yang tidak terlalu lebar ini awalnya adalah sebuah tebing yang sangat curam dan berbahaya untuk dilewati kendaraan. Oleh sebab itu seorang pengusaha properti bernama Mr. Carl Henry, mempunyai ide untuk membuat sebuah jalanan yang dapat mengurangi kemiringan tebing hingga 27%.

Pada tahun 1922 Lombard Street akhirnya diresmikan menjadi jalanan umum, dengan kemiringan 16 derajat, dan 8 tikungan yang masing-masing sepanjang 400 meter. Lombard Street adalah salah satu daya tarik San Francisco yang paling terkenal dan tempat yang paling banyak difoto setelah jembatan Golden Gate.

Mengingat kemiringannya, setiap kendaraan yang mau lewat hanya diperbolehkan melintas dengan kecepatan 5 mil/jam (8,0 km/jam), untuk menghindari kecelakaan. Tetapi selain kecuramannya, ternyata jalanan ini memang jadi salah satu spot yang didatangi para turis, karena pemandangannya yang memukau dari bawah maupun dari atas, dan kita pun juga bisa menikmati deretan mansion bergaya Victorian. Apalagi jika musim semi dan musim panas tiba, Lombard Street penuh dengan warna-warni bunga yang memukau. Karena keunikannya, beberapa film juga tertarik menjadikan Lombard Street sebagai setting film mereka, antara lain film Vertigo (1958), What’s Up Doc (1972), Magnum Force (1973), beberapa video klip, hingga muncul di video games.

 

 

jalan ular lombard street 4

Photograph by bigweasel on Flickr

 

jalan ular lombard street 3

Photograph by tubblesnap on Flickr

 

jalan ular lombard street 5

Photograph by brockney52 on Flickr

 

jalan ular lombard street 6

Photograph by AnthonyGurr on Flickr

 

jalan ular lombard street 7

Photograph by John Macgillivray on Flickr

 

jalan ular lombard street 10

Photograph by Alex Proimos on Flickr

 

jalan ular lombard street 8

Photograph by teohwp85 on Flickr

 

jalan ular lombard street 2

Photograph by Brian Hillegas on Flickr

 

jalan ular lombard street 9

Photograph by David Yu on Wikimedia Commons

 

jalan ular lombard street

Photograph by Bernard Gagnon on Wikimedia Commons

 

Video:

[youtube=http://www.youtube.com/watch?v=c0qDl5kkkMU&w=610&h=400]

Via: Amusing Planet, Go Girl Magazine

Dukung Mobgenic

Jadilah bagian dari komunitas kreator dan dukung Mobgenic untuk bisa tetap berbagi artikel yang menarik dengan memberikan donasi.

*Donasi melalui aplikasi Saweria

Share.

Leave A Reply